Semarang merupakan ibu kota jawa tengah yang memiliki banyak tempat wisata menarik. Terutama di daerah semarang atas atau ungaran. Di ungaran ada banyak sekali tempat wisata alam edukasi keluarga yang wajib di kunjungi. Anda bisa mengajak anak-anak bermain dan belajar. Salah satu tempat wisata yang harus anda kunjungi adalah Hortimart Agro Center Bawen. Tempat wisata ini merupakan kebun buah yang menyediakan berbagai jenis buah. Wisata kebun buah ungaran ini menjadi lokasi yang paling ramai saat ini. Entah itu hari libur atau hari lainnya. Hortimart Agro Center Bawen sering dijadikan lokasi wisata bagi siswa-siswa sekolah. Disini bisa belajar, bermain dan memetik buah secara langsung.
Lokasi Dan Rute Hortimart Agro Center Bawen
Hortimart Agro Center Bawen beralamat di jalan Raya Bawen-Semarang No.55 Bawen. Kurang lebih berjarak 17 km dari pusat kota semarang. Kebun buah ini sangat mudah ditemukan karena letaknya di pinggir jalan. Jika melewati jalan tol semarang bawen. Anda keluar dari pintu keluar tol bawen, kemudian ambil arah ke kanan. Sekitar 10 menit perjalanan, anda bisa menemukan wisata kebun buah ini. Anda juga bisa melewati jalur luar tol. Jika sudah melewati POM bensin Bawen, sekitar 5 menit lagi anda akan sampai di argo wisata hortimart agro center bawen ini. Anda langsung di sambut dengan kebun buah yang sangat luar dan mobil-mobil yang terparkir rapi.
Tempat wisata buah ini sudah dibuka sejak beberapa tahun lalu. Sekarang sudah semakin ramai pengunjung dan semakin luas. Hortimart Agro Center Bawen ini didirikan oleh Bapak Budi Dharmawan atau lebih dikenal sebagai Kwik Kian Djin. Beliau adalah seorang pengusaha yang sangat peduli dengan nasib para petani buah lokal. Bapak Kwik Kian Djin merupakan adik dari Bapak Kwik KIan GIe, seorang ahli ekonomi Indonesia. Tempat wisata Hortimart Agro Center Bawen ini dibuat di tanah seluas 25 hektar. Jadi anda bisa berkeliling sepuas anda dan menikmati semua yang ada di tempat ini. Anda bisa mengajak anak-anak bermain dan belajar di wisata kebun buah ungaran ini.
Wisata Menarik Di Hortimart Agro Center Bawen
Ada banyak hal yang bisa anda lakukan di tempat ini. Tiket masuk ke kebun buah Hortimart Agro Center Bawen sangat terjangkau. Anda hanya tinggal membayar Rp. 50.000 untuk menaiki mobil orange yang di sewakan di tempat ini. Biaya itu untuk 1 mobil yang bisa di isi 10 orang. Kalau jalan kaki di tempat ini, saya yakin anda tidak akan kuat. Anda juga bisa mengambil paket wisata di tempat ini. Dengan biaya Rp.100.000 per mobilnya dan bisa diisi 10 sampai 12 orang. Anda juga akan mendapatkan 1 kg buah salak gratis. Selama berkeliling di kebun buah ini, anda akan di pandu oleh pemandu tempat ini.
Bapak pemadu akan menjelaskan semua yang ada di kebun buah Hortimart Agro Center bawen ini. Pertama kali memasuki area tempat wisata ini, anda akan melihat restoran dan agro mart. Restoran Hortimart Agro Center ini menyediakan berbagai makanan. Terutama makanan dari olahan sayuran serta buah-buahan. Semua makanan disini merupakan makanan khas Indonesia. Jadi buat anda yang kangen masakan rumahan, tempat ini bisa menghilangkan rasa kangen anda. Harga makanannya pun cukup terjangkau, jadi anda tak perlu khawatir.
Selain restoran, di tempat ini juga terdapat agro mart. Agro mart merupakan mini market yang menjual sayuran dan buah yang dihasilkan Hortimart Agro Center ini. Dalam kebun buah ini dibagi menjadi beberapa area. Ada area buah jeruk, mangga, melon, durian, kelengkeng dan jenis buah lainnya. Ada banyak sekali jenis buah yang di tanam. Selain itu setiap area juga dibagi menjadi waktu panennya. Misal buah yang panen bulan mei agustus, juni-juli dan lain sebagainya. Di Hortimart Agro center ini terdapat kebun durian yang terdiri dari 100 varietas. Ada durian monting, durian srikandi, durian petruk, durian baladewa dan masih banyak lainnya.
Jika ingin menikmati buah yang anda inginkan. Anda harus tahu kapan buah tersebut panen. Semua system perairan di Hortimart Agro Center menggunakan embung atau danau buatan. Pada saat musim kemarau. Embung ini digunakan untuk mengairi semua area perkebunan buah ini. Dengan kontur tanah yang berbukit membuat pemandangan di kebun buah ini semakin mempesona. Buah yang paling sering panen adalah buah jeruk, papaya atau melon. Anda bisa memetik buah-buah itu sendiri.
Jika merasa lapar anda bisa mampir di green resto, yang terletak di tengah kebun. Disini anda bisa menikmati bubur uni. Beraneka ragam jus dan salad, pecel dan masih banyak lainnya. Hanya dengan membayar 30 ribu rupiah, anda bisa makan sepuasnya. Green resto hanya buka di hari sabtu, minggu serta tanggal merah. Untuk membeli oleh-oleh anda bisa membeli di agro mart minimarket. Disini tersedia berbagai jenis buah segar hasil kebun dan berbagai macam olahan buah-buahan. Harganya sangat terjangkau, jadi anda tak perlu khawatir.